Bootstrap Themes

Belajar, Bermain, Bertualang

Menyelami keindahan alam sambil mengasah potensi. Mari bergabung untuk mempersiapkan dan membentuk anak-anak menjadi pemimpin masa depan yang peduli dan berwawasan luas!

Filosofi

Falsafah Pendidikan yang Mengacu pada Tujuan Penciptaan Manusia

Sesungguhnya orang yang paling mulia diantara kamu disisi Allah adalah orang yang paling bertakwa diantara kamu.

Niscaya Allah akan meninggikan orang yang yang beriman di antara kamu dan orang yang diberi ilmu pengetahuan beberapa derajat.

Dan ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat, sesungguhnya Aku hendak menjadikan seorang khalifah di muka bumi.

Padahal, Allah telah menghalalkan jual-beli dan mengharamkan riba.

Janganlah kamu berbuat kerusakan di bumi setelah (diciptakan) dengan baik. Itulah yang lebih baik bagimu jika kamu orang beriman.

Fokus Pendidikan

Kepercayaan yang Didasarkan pada Kualitas

Seiring berjalannya waktu, Sekolah Alam Bandung telah membangun reputasi yang kuat dalam dunia pendidikan berkat kepercayaan orang tua dan siswa kami. Kepercayaan ini adalah cerminan dari dedikasi kami dalam memberikan sistem pendidikan yang mengembangkan lima aspek utama pendidikan.

  • Ketakwaan / Akhlak
  • Keilmuan
  • Kepemimpinan
  • Kewirausahaan
  • Green Life Style

Fasilitas

Sarana dan Prasarana Pendukung

Area Bermain

Dilengkapi dengan berbagai peralatan yang dibuat untuk meningkatkan aktivitas fisik, kreativitas, serta interaksi sosial.

Kesenian dan Keterampilan

Tempat mengeksplorasi dan mengembangkan bakat dalam berbagai seni dan keterampilan.

Perpustakaan

Pendukung penelitian, pembelajaran, dan hiburan, tempat anak-anak membaca, belajar, dan menambah wawasan.

"Outbound"

Dirancang untuk pengembangan diri, sehingga dapat memupuk kerjasama, kepemimpinan, dan rasa percaya diri.

Makanan Sehat dan Bersih

Kantin Sehat yang bertujuan untuk mendukung gaya hidup sehat menyediakan makanan dan minuman yang bergizi.

Transportasi

Layanan untuk memberikan kemudahan dan keamanan bagi anak-anak yang tinggal jauh dari lokasi.

Tur Virtual

Tertarik untuk menjelajahi lingkungan Sekolah Alam Bandung? Mari kita eksplorasi bersama melalui tur virtual, tanpa harus meninggalkan kenyamanan rumah Anda!

Bootstrap Themes

Pertanyaan Umum

TK, SD, SL, SM, NTS (Nature Therapy School) untuk siswa Berkebutuhan Khusus yang terintegrasi dengan jenjang sekolah yang ada.

SD dan SMP sudah mendapatkan Akreditasi B dari Diknas, sedangkan TK dan SM masih dalam proses. SMA Alam Bandung saat ini menginduk kepada SMA terdekat dalam hal proses ujian akhir SMA.

Ya, selama masih ada kuota di kelas tersebut.

Sekolah Alam Bandung mengacu kepada kurikulum Diknas yang dalam pelaksanaannya menggunakan konsep 5 (lima) pilar Kurikulum SAB.

Ya, sejak awal didirikan pada tahun 2001 SAB sudah merupakan sekolah inklusi.

Kami menganut prinsip _Rule Free_, yang berarti kami percaya pada kemandirian dan tanggung jawab individual.

  • Bebas berpakaian asalkan menutup aurat (seragam SAB hanya digunakan di waktu tertentu saja).
  • Bebas memakai sepatu dan atau sandal (sandal gunung dan atau sepatu olah raga bertali digunakan saat kegiatan outbound di sekolah, field trip dan Outing Outbound).
  • Tidak ada PR (Pekerjaan Rumah) untuk level bawah.
  • Aturan larangan di sekolah hanya ada dua, yaitu tidak boleh menyakiti diri sendiri dan tidak boleh menyakiti orang lain.

Sekolah Alam Bandung dilengkapi dengan adanya:

  • CCTV
  • Asuransi Kecelakaan untuk setiap siswa
  • Shuttle Car
  • Pendampingan siswa saat kegiatan Field Trip dan Outing Outbond

    • 1:5 untuk siswa TK dan siswa SD kelas (1, 2)
    • 1:7 untuk siswa SD kelas (3,4)
    • 1:10 untuk siswa SD kelas (5, 6)
    • Bagi siswa SL dan SM, pendamping adalah Wali Kelas masing-masing

  • SAB berada di lokasi yang bersebelahan dengan hutan curug dago, bebas polusi, berpemandangan indah dilengkapi dengan bukit, hutan, sungai, kolam, sawah, kebun, tani/ternak dan pepohonan hijau.
  • Belajar di ruangan dan area terbuka bersama alam.
  • Siswa SAB bebas berpakaian, seragam hanya digunakan sebagai identitas pada waktu tertentu saat Field Trip dan Outing Outbound.
  • Tidak ada beban PR (Pekerjaan Rumah) untuk level bawah.
  • Setiap kelas diwakili oleh 2 (dua) orang guru (Pria dan Wanita) sebagai pengganti orang tua di sekolah.
  • Adanya komunikasi aktif antara guru kelas dan pihak yayasan dengan orang tua siswa melalui pengurus Dewan Kelas (perkumpulan orang tua di setiap kelas).
  • Merupakan sekolah inklusi, dimana dalam satu kelas siswa regular bergabung dengan beberapa siswa berkebutuhan khusus.
  • Kurikulum 5 pilar SAB, yaitu; Akhlaqul karimah, logika berpikir, kepemimpinan, kewirausahaan dan green life style.
  • Menghafal Al-Qur’an di pagi hari saat buka kelas.
  • Sholat berjamaah di sekolah.
  • Makan siang dan jajanan di sekolah bebas zat kimia yang berbahaya.
Logo

Wahana pendidikan yang menggabungkan kecintaan pada alam dan pembelajaran yang mendalam. Dengan semangat untuk menciptakan pemimpin masa depan yang peduli pada lingkungan.

Informasi

Hubungi Kami

Alamat

Jl.Cikalapa II No.4, RT 09, RW 03, Kp.Tanggulan-Dago Pojok, Kelurahan Dago, Kecamatan Coblong- Kota Bandung 40135

Email

humas.ysab@gmail.com

Telepon

022-20458742 / 087738401318 (Humas)

Hak Cipta © Sekolah Alam Bandung | Gambar ilustrasi oleh Storyset